About

Tuesday, July 1, 2008

Yosi (1y 10m): Sapih

Sejak bayi yosi mendapat asi penuh dari mama. Mendekati umur setaun sudah mulai makan lunak-keras. Ketika sudah makan keras konsumsi asi hanya diperlukan ketika berangkat tidur baik tidur siang maupun malam.

Mama yakin proses sapih akan berjalan lancar. Karena sekarang Yosi sudah tidak tergantung sepenuhnya ke ASI. Yosi sudah melahap makanan atau minuman apa saja. Kecuali makanan pedas dan minuman bersoda.

Rencananya proses 'penyapihan' dilakukan ketika yosi sudah lewat 2 tahun, sekitar lebaran tahun ini. Tapi berhubung bulan ini mbah sedang berkunjung ke Jakarta, akhirnya rencana dipercepat. Kamis, 26 Juni 2008 seperti biasa ketika hendak berangkat tidur siang Yosi menginginkan nenen-nya. Tapi kali ini Mama menolak dengan mengatakan nenen-nya sedang sakit, sambil memperlihatkan nenen yang terplester. Awalnya Yosi menolak tidur, ketika sudah mengantuk tak tertahan dia malah gelisah. Sampai akhirnya dia tertidur menghabiskan sebotol susu. Malam hari, jika sebelumnya dia terbangun lalu nenen, kali ini dia terbangun dan kembali gelisah bahkan sampai 1-2 jam bergadang meski sudah minum sebotol susu.

Sore ini, hari kelima Yosi terlepas dari asi. Yosi tersenyum bangga ketika Mama Bibil mengkonfirmasi bahwa dia sudah tidak nenen lagi. We're proud to you too, Yos.

No comments: